Sabtu, 07 Januari 2012

Kuku Kucing

Kucing mempunyai kuku yang unik. Tidak seperti anjing, kuku kucing dapat ditarik keluar dan ke dalam. Dalam keadaan normal kuku kucing tertarik ke dalam dan tersembunyi. Bila kucing sedang marah atau mencakar, barulah kukunya dikeluarkan.

Manusia yang mempunyai jaringan daging yang berada di bawah kuku. Dalam bahasa Inggris jaringan ini disebut quick. Kucing juga mempunyai jaringan ini, hanya letaknya sedikit berbeda dari manusia. Jaringan ini berwarna merah muda atau pink, berbeda dengan warna kuku yang berwarna putih transparan.

Salah satu proses menjaga kebersihan dan kesehatan kucing adalah kegiatan memotong/menggunting kuku kucing. Pada saat menggunting kuku kucing, letak dan batas jaringan daging ini (quick) perlu diperhatikan agar tidak terpotong. Bila terpotong, akan muncul darah dari jaringan yang terluka dan kucing akan merasa kesakitan.

Jadi yang dipotong adalah ujung kukunya saja, jangan sampai terkena "quick" (bagian yang berwarna pink tersebut).

Gambar di bawah ini menunjukkan anatomi kuku kucing dan batas bagian kuku yang dipotong pada saat melakukan pemotongan kuku. (Sumber)

Anatomi kuku kucing dan batas pemotongan kukunya.
Jika Anda menyukai Artikel di blog ini, Silahkan klik disini untuk berlangganan gratis via email, dengan begitu Anda akan mendapat kiriman artikel setiap ada artikel yang terbit di All About Cats

Related Posts by Categories



Ditulis Oleh : Fairuz Hilwa Shahab

Artikel Kuku Kucing ini diposting oleh Fairuz Hilwa Shahab pada hari Sabtu, 07 Januari 2012. Terimakasih atas kunjungan anda. Pertanyaan dan saran dapat Anda sampaikan melalui kotak komentar . Salam catlover
Comments
0 Comments

0 komentar:

Posting Komentar

Posting Lebih Baru Posting Lama Beranda